Kembali ke blog

Tencent: Perusahaan Paling Berharga di Cina

Tencent: Perusahaan Paling Berharga di Cina

Raksasa teknologi dan hiburan multinasional yang dikenal sebagai Tencent adalah perusahaan paling berharga di Cina dengan kapitalisasi pasar yang mengesankan yaitu sebesar $453 miliar. Perusahaan tersebut dengan mantap berada di peringkat puncak. Tempat kedua diduduki oleh perusahaan Kweichow Moutai yang menjual minuman keras Cina kelas atas dan berjarak $114 miliar dari pencapaian valuasi tinggi Tencent. Apa yang membuat Tencent menjadi begitu sukses dan bagaimana kinerja perusahaan Cina belakangan ini?

 

Pilar-pilar Tencent

Didirikan pada tahun 1998, perusahaan yang berbasis di kota Shenzhen ini mengkhususkan diri dalam berbagai pilar yang berfokus pada teknologi termasuk video game, streaming dan layanan cloud, periklanan, media sosial dan hiburan. Tencent adalah perusahaan induk dari beberapa perusahaan dan layanan yang sangat populer seperti WeChat yang sudah diakui baik secara lokal maupun global dan merupakan salah satu aplikasi media sosial yang tumbuh paling cepat. WeChat memiliki lebih dari 1 miliar pengguna aktif dan ini bukan hanya sebuah platform mengobrol saja. Aplikasi ini juga menjadi pintu layanan pembayaran, mekanisme belanja, permainan, transfer file, di antara layanan-layanan lainnya.

Pilar-pilar lain dari kerajaan bisnis Tencent yang sangat besar ini berkisar seputar ritel cerdas, perawatan kesehatan, transportasi dan pendidikan melalui Cloud & Smart Industries Group. Konglomerasi Cina ini juga besar di dunia game. Ia memiliki Epic Games, Riot Games, Ubisoft, Activist Blizzard, Supercell, dan bahkan Discord yang terkenal itu.

Keberhasilan Tencent bersumber dari banyak bidang yang berfokus pada teknologi tetapi bagaimana kinerja konglomerasi ini di kuartal-kuartal terakhir?

Performa Terbaru

Pada kuartal ketiga tahun 2021, Tencent membukukan kenaikan laba bersih sebesar 3% yang melampaui ekspektasi analis terhadap kinerja raksasa Cina tersebut. Laba bersih dari bulan Juli hingga September meningkat menjadi sebesar 39,5 miliar yuan ($6,18 miliar) yang mendekati 13% lebih tinggi dari perkiraan analis Refinitiv. Namun, pendapatan naik 13% menjadi sebesar 142,4 miliar yuan yang merupakan jumlah sangat besar tetapi ini sedikit di bawah proyeksi.

Tencent merasakan dampak dari tekanan pihak Beijing selama setahun terhadap industri internet yang telah memperlambat inisiatif periklanan dan pada gilirannya memangkas miliaran dolar dari nilai pasarnya.

Pada kuartal keempat, perusahaan ini berjuang untuk mencapai standar-standar tinggi yang ditetapkan oleh para analis dan institusi. Kuartal terbaru memperlihatkan pertumbuhan pendapatan triwulanan Tencent yang paling lambat dalam sejarah perusahaan. Pendapatannya adalah sebesar 144,18 miliar yuan ($ 22,62 miliar), yaitu lebih rendah jika dibandingkan dengan prediksi yang sebesar 147,6 miliar yuan. Ini naik 8% dari tahun ke tahun dan menandai pertumbuhan pendapatan yang paling lambat sejak penawaran umum perdana perusahaan tersebut pada Juni 2004.

Pengetatan kebijakan peraturan Beijing pada sektor teknologi negara terus berimbas bukan hanya pada Tencent melainkan juga terhadap semua perusahaan yang beroperasi di bawah payung teknologi dan internet. Secara khusus pendorong pendapatan terkuat Tencent yaitu game online telah menghadapi turbulensi.

Di bawah aturan-aturan dari tahun 2019, anak-anak dan remaja diizinkan bermain game online selama satu setengah jam sehari tetapi pemerintah China telah memperketat aturan-aturan tersebut lebih jauh lagi pada akhir tahun 2021. Siapa pun yang berusia di bawah 18 tahun hanya bisa bermain game online selama tiga jam dalam seminggu; tidak perlu lagi dijelaskan bagaimana aturan-aturan tersebut memengaruhi bisnis game domestik dari Tencent.

Sisi baiknya adalah pendapatan dari sektor game internasional meningkat 34% menjadi setara dengan $2,1 miliar dikarenakan adanya peluncuran konten baru untuk game Valorant dan Clash Royale yang meningkatkan durasi waktu bermain dan pembelian dalam aplikasi.

 

Analisis Teknis dan Target Harga

 Obrázek1

 

Dari segi teknis saham Tencent (OTCMKTS: TCEHY) tidak terlihat terlalu menarik. Tren bullish yang bertahan lama telah dihempas pada awal tahun 2021 dan telah berubah menjadi merah-tren bearish sejak saat itu juga. Saat ini dengan harga tiap saham senilai $46,97, saham Tencent diperdagangkan dalam tren menurun antara level support di $37,90, $42,37 dan $46,45 dan level resistance tinggi yang berada di kisaran $63.

Analis di Wall Street Journal memperkirakan bahwa saham Tencent akan meningkat menjadi senilai $64,07 dengan estimasi rendah $33,87 dan target tinggi $85. Bahu membahu dengan kemampuan inovatif dan inisiatif-inisiatif yang konsisten dari perusahaan tersebut, raksasa multinasional Tiongkok ini dapat bangkit kembali dalam waktu dekat dan mencapai level tertinggi seperti sebelumnya yang mana hal tersebut sudah sangat dikenal oleh para investor dan pedagang.

 

Lưu Đỗ Hoàng Anh, Analis Keuangan

Penafian: Perdagangan produk leverage membawa tingkat risiko yang tinggi dan mungkin tidak cocok untuk semua investor. Kinerja masa lalu dari suatu investasi bukanlah panduan untuk kinerjanya di masa depan. Investasi atau pendapatan dari kegiatan tersebut bisa turun dan juga naik.  Kemungkinan Anda belum tentu mendapatkan kembali jumlah yang telah diinvestasikan. Semua pendapat, berita, analisis, harga atau informasi lain yang terkandung dalam komunikasi kami dan di situs web kami disediakan sebagai komentar pasar yang umum dan bukan merupakan saran investasi bukan pula ajakan atau rekomendasi untuk membeli atau menjual instrumen keuangan atau produk keuangan lainnya atau jasa.