Kembali ke blog

Paypal - Apakah Ini Saatnya Membeli Saham yang Anjlok?

Paypal - Apakah Ini Saatnya Membeli Saham yang Anjlok?

Runtuhnya PayPal

Saat ini PayPal yang merupakan perusahaan dengan nilai paling tinggi ke-112 di dunia dalam hal kapitalisasi pasar ini dikenal dengan pengalaman yang nyaman dan lancar yang diberikannya kepada pelanggan, pedagang, bank dan pengecer dalam bertransaksi dan memindahkan dana. Ada beberapa alasan di balik runtuhnya PayPal baru-baru ini. Pertama-tama, dua kuartal berturut-turut pendapatan yang melambat telah membuat investor menjauh dari PayPal. Selanjutnya biaya pemasaran, teknologi dan pengembangan telah meningkat, yang telah menghabiskan sebagian dari pendapatan bersih PayPal yang sudah terimbas.

Setelah itu, perusahaan mengumumkan hasil yang beragam pada kuartal terakhir yang tidak dicerna dengan baik oleh para investor dan para pedagang. Laba per saham (EPS) adalah ssebesar $ 1,11 berbanding dengan $ 1,12 yang diperkirakan oleh analis Wall Street menurut Refinitiv. Namun, raksasa fintech (teknologi keuangan) ini menghasilkan pendapatan sebesar $6,92 miliar yang mana besarnya $50 juta lebih dari yang diharapkan. Sayangnya untuk PayPal, itu tidak cukup untuk mendongkrak perusahaan di mata investor.

Apa yang menjadi sebab dari kegagalan adalah laba dan perkiraan pendapatan PayPal yang lemah untuk kuartal fiskal pertama tahun 2022 menjadikan saham mereka jatuh lebih dari 25% pada hari itu.

Pandangan Fundamental

PayPal menunjukkan pertumbuhan EPS yang konsisten di mana tercatat pertumbuhan lebih dari 13% pada tahun lalu; rata-rata sebesar 25% per tahun selama 5 tahun terakhir, yaitu pertumbuhan yang cukup monumental mengingat adanya penurunan yang tajam. Berkaitan dengan profitabilitas, perusahaan terkenal ini memiliki Return on Assets (RoA) sebesar 5,5%, yang mengungguli lebih dari tiga perempat dari semua perusahaan lain di luar sana dalam industri layanan IT.

 

Tampilan Teknis

Obrázek2

Dari perspektif teknis, segalanya berubah menjadi lebih suram. Meskipun volume rata-rata yang diperdagangkan sangat besar yang menunjukkan opsi investasi yang likuid, baik tren jangka pendek maupun jangka panjang jelas negatif. 93% dari semua saham lain di luaran sana mempunyai kinerja yang lebih baik daripada PayPal. Pada saat ini harga satu saham adalah $96,6 - grafik yang disediakan oleh TradingView menunjukkan bahwa saham diperdagangkan antara level support $94 dan level resistance di $112, $140, dan $152.

 

Harapan Untuk Masa Depan

Perusahaan telah membatalkan target tahun 2025 untuk mencapai jumlah 750 juta pengguna aktif - sebuah target yang telah diberlakukan kembali 4 bulan lalu. Pada awal tahun 2021 segala sesuatunya tampak berbeda untuk PayPal dengan CEO Dan Schulman yang mengharapkan kesuksesan yang tak tertandingi untuk penawaran PayPal yang baru diperkenalkan. Namun, ada ssisi terang dari semua ini. Perusahaan telah jauh masuk ke dalam dunia mata uang kripto dengan menginvestasikan banyak dana dan waktu untuk menciptakan layanan inovatif bagi penggemar kripto dan para pemula. Perusahaan baru-baru ini meluncurkan layanan di mana pengguna dapat membeli, menahan, dan menjual mata uang kripto di negara AS dan Inggris dan bertujuan untuk memperluas cakrawala layanan ini.

Di samping itu, perusahaan dikabarkan sedang menjajaki cara untuk meluncurkan stablecoinnya sendiri dengan nama “PayPal Coin”. Sebagai fakta singkatnya, stablecoin adalah mata uang kripto yang dipatok seperti harga uang fiat, aset stabil atau kripto lainnya. Jika perusahaan memulai upaya tersebut dalam spektrum yang semakin berkembang, ia dapat menyaksikan pemulihan harga sahamnya, nilai pasar dan sentimen investor.

Saham PayPal anjlok secara mengkhawatirkan sebesar 50% sejak awal 2022. Namun analis dari beberapa lembaga keuangan, investasi dan penelitian termasuk Barclays, Jeffries Financial Group dan Pipe Sandler memiliki pandangan yang optimis mengenai masa depan PayPal. Konsensus target harga rata-rata analis untuk saham adalah sebesar $204 yang mana ini 112% lebih besar dari label harga hari ini. Target tinggi berada di $350 dan estimasi rendah tetap mendekati $130; semua menunjukkan kepositifan mengenai valuasi perusahaan yang dapat diperkirakan.

 

Sumber: TradingView – Bloomberg – Finovate – The Motley Fool – eMarketer – Forbes – MarketWatch – TheStreet – Barron’s – CNBC – MarketBeat – PayPal.com

 

Penafian: Perdagangan produk leverage membawa tingkat risiko yang tinggi dan mungkin tidak cocok untuk semua investor. Kinerja masa lalu dari suatu investasi bukanlah panduan untuk kinerjanya di masa depan. Investasi atau pendapatan dari kegiatan tersebut bisa turun dan juga naik.  Kemungkinan Anda belum tentu mendapatkan kembali jumlah yang telah diinvestasikan. Semua pendapat, berita, analisis, harga atau informasi lain yang terkandung dalam komunikasi kami dan di situs web kami disediakan sebagai komentar pasar yang umum dan bukan merupakan saran investasi bukan pula ajakan atau rekomendasi untuk membeli atau menjual instrumen keuangan atau produk keuangan lainnya atau jasa.